Teknik Pengambilan Gambar

Teknik Pengambilan Gambar dengan mempergunakan Kamera, antara lain, sbb. :
1. Extreme Long Shot 
Pengambilan Objek sangat jauh, objek hanya "Seper Empat" atau "Seper Lima" dari tinggi layar, lingkungan objek sangat dominan.

2. Back Shoulder Shot
Pengambilan gambar antara objek yang satu dengan objek yang lainnya biasanya sebagai foreightground antara pundak sampai kepala

3. One Shot
Penambilan gambar satu orang dalam satu frame

4. Two Shot
Penambilan gambar dua orang dalam satu frame

5. Three shot
Pengambilan gambar untuk 3 orang dalam satu frame

6. Group Shot
Pengambilan gambar lebih dari 3 orang dalam satu frame

7. Extreem Close Up
Pengambilan gambar dari bagian terkecil dari suatu objek, misalnya Mata, hidung, Kuping, dll.

8. Big Close Up
Pengambilan gambar dari bagian dada sampai kepala orang dan tidak ada heading

9. Close up
Pengambilan gambar dari bagian dada atau Ketiak sampai kepala orang

10. Medium close up
Pengambilan gambar dari bawah dada hingga kepala orang

11. Medium Shot
Pengambilan gambar dari bagian pinggang hingga kepala orang

12. Knee shot
Pengambilan gambar dari bagian lutut hingga kepala orang

13. Full shot
Pengambilan gambar keseluruhan bagian objek

14. Long shot
Pengambilan gambar keseluruhan bagian objek, Tinggi Objek "Dua Pertiga" atau "setengah dari Tinggi Layar"